Article Detail
Menjalin Keakraban Melalui Seni dan Olah Raga
Peserta didik kelas VI, mengikuti kegiatan jalan sehat. Jalan sehat dilakukan secara beregu, dalam setiap regu beranggotakan 15–20 anak. Kegiatan jalan sehat memberikan pengalaman pada peserta didik akan pentingnya aktivitas fisik untuk menjaga kesehatan. Regu yang dibentuk melatih peserta didik untuk berkomunikasi dan berdiskusi dengan baik dalam kelompok. Hal tersebut juga melatih peserta didik untuk menurunkan ego masing-masing demi kelancaran kegiatan bersama.
Dalam acara pentas seni, SD Tarakanita Citra Raya berkesempatan menampilkan seni tari dan seni suara. Seni tari menampilkan tiga kelompok, yang masing-masing merupakan hasil dari kegiatan ekstrakurikuler menari. Penari merupakan peserta didik kelas rendah dan kelas atas. Pentas seni suara, SD Tarakanita Citra Raya menampilkan menyanyi solo, menyanyikan lagu nasional, dan lagu daerah Banten. Selain itu, SD Tarakanita Citra Raya juga mengirimkan delegasi untuk mengikuti perlombaan story telling cerita rakyat berbahasa Inggris. Pelombaan tersebut diikuti oleh peserta didik sekolah-sekolah di lingkungan Citra Raya.
Dalam acara pentas seni, SD Tarakanita Citra Raya berkesempatan menampilkan seni tari dan seni suara. Seni tari menampilkan tiga kelompok, yang masing-masing merupakan hasil dari kegiatan ekstrakurikuler menari. Penari merupakan peserta didik kelas rendah dan kelas atas. Pentas seni suara, SD Tarakanita Citra Raya menampilkan menyanyi solo, menyanyikan lagu nasional, dan lagu daerah Banten. Selain itu, SD Tarakanita Citra Raya juga mengirimkan delegasi untuk mengikuti perlombaan story telling cerita rakyat berbahasa Inggris. Pelombaan tersebut diikuti oleh peserta didik sekolah-sekolah di lingkungan Citra Raya.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment