Article Detail
Tarakanita Citra Raya Fair 2015
Acara diawali dengan karnaval budaya. Barisan yang diawali dengan ondel-ondel dan diikuti oleh peserta didik yang menggunakan pakaian yang bermacam-macam seperti pakaian daerah, pakaian sekolah, pakaian pramuka, dan juga pakaian olahraga ini, memenuhi jalanan di sekitar Citra Raya. Beramai-beramai mereka berjalan kaki menyusuri jalanan sekitar Citra Raya. Uniknya dalam acara pembukaan ini, terdapat kegiatan pelepasan burung oleh beberapa perwakilan dari yayasan, tamu undangan dan juga kepala sekolah. Tak lupa juga ada penampilan tari kolosal dan juga senam bersama bagi semua peserta didik untuk mengawali semua kegiatan Tarkanita Citra Raya Fair ini. Dalam rangkaian acara dua hari tersebut ada juga kegiatan Pameran Pendidikan yang menampilkan hasil karya peserta didik TK hingga SMA dan juga permainan sains. Selain itu juga terdapat pentas seni dan lomba antar sekolah. Ada beberapa bidang yang dilombakan seperti futsal, baris-berbaris, fashion show, dan juga pantomim. Lomba tersebut tidak hanya bagi peserta didik dari Tarakanita saja, tetapi juga terbuka bagi siswa sekolah lain di sekitar Citra Raya. Dan yang tak kalah menariknya yaitu terdapat bazaar yang menjual makanan, minuman, buku, pakaian, mainan, dan masih banyak lagi. Puncak dari seluruh acara ini adalah penampilan bintang tamu yaitu Adera dan Lembayung Senja yang begitu memukau para pengunjung. Kegiatan yang bertemakan ‘Berbudaya Kritis dan Humanis Menuju Tarakanita Baru’ ini bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi peserta didik untuk mengembangkan kreativatas mereka dalam bidang seni dan juga menumbuh semangat prestasi. Selain itu, acara ini juga dapat menjadi ajang menjalin keakraban dan persahabatan dengan sekolah-sekolah di sekitar Tarakanita Citra Raya.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment