Article Detail
Aku Diberkati
Hari telah berganti. Di
pagi cerah ini kusambut hari dengan penuh syukur karena masih diberikan
kesehatan selalu sehingga bisa belajar dengan Bapak, Ibu Guru, dan teman-teman. Namun di saat lagi senang-senangnya pertemuan tatap
muka,
sekolah dilockdown lagi karena ada teman kami yang terpapar covid 19 sehingga selama 2 hari kami kembali belajar secara online.
Meskipun kembali belajar secara online, kami tetep
semangat.
Akhirnya, di hari Rabu (20/7)
kami
kembali masuk sekolah dengan melakukan prokes yang ketat. Betapa senangnya bisa
bersama kembali belajar di sekolah. Hanya saja, teman-teman kami
kelas 5B belum masuk sekolah karena di
kelas
itu yang banyak terpapar covid. Mereka masih tetep belajar secara online.
Teman-teman yang batuk pilek,
panas badannya disarankan untuk tidak sekolah dulu.
Sebelum masuk kelas kami mulai
membiasakan diri untuk berbaris dengan rapi di depan kelas masing-masing didampingi oleh Bapak / Ibu wali kelas. Diawali dengan berdoa supaya
pembelajaran dapat berjalan dengan baik dan lancar. Setelah berdoa, dilanjutkan penghormatan bendera sambil menyanyikan
lagu Indonesia Raya. Bapak / Ibu Guru juga selalu mengingatkan peserta
didik untuk mematuhi tata tertib di
sekolah dan mengingatkan untuk selalu menjaga prokes.
Peserta didik kelas 1-6 mengikuti pembelajaran
dengan baik, bahkan mereka bertanya
dengan pertanyaan yang kritis berkaitan dengan materi yang dipelajari. Saat pulang sekolah, peserta didik keluar kelas dengan tertib secara bergantian didampingi
oleh Bapak Ibu Wali Kelas sampai hall.
Tak terasa pembelajaran minggu ini telah usai. Karena semangat peserta didik yang
luar biasa, mereka merasakan bahwa belajar minggu ini sangat cepat dilalui. Bapak Ibu Guru memberikan
penjelasan dan penguatan kembali sebelum
libur agar selalu mentaati prokes dan tidak pergi jalan-jalan dulu agar kondisi
tetap sehat. (BWin)
-
there are no comments yet