Article Detail

Memahami Interval Nada

     Renungan BKSN hari ini ( Senin/13/9) mengenai “ Iman yang Kuat “ . Bacaan Injil diambil dari Luk 7:1-10. Inti renungan hari ini adalah  iman seorang perwira yang peduli kepada hambanya yang sakit. Ayat emas yang dapat diambil adalah Ia berkata: "Aku berkata kepadamu, iman sebesar ini tidak pernah Aku jumpai sekalipun di antara orang Israel!" ( Luk 7:9b).

     Dalam refleksi BKSN hari ini diharapkan peserta didik selalu hidup mengandalkan iman kepercayaan kepada Yesus dan bersikap rendah hati serta murah hati kepada orang lain.

     Setelah kegiatan renungan BKSN, peserta didik diajak mempelajari tentang interval nada. Untuk memulai kegiatan pembelajaran, para peserta didik diajak oleh Pak Misdi untuk mengolah suara supaya mampu bernyanyi dengan teknik yang baik dan benar. Memasuki materi inti, Pak Misdi menjelaskan tentang interval nada. Peserta didik diajak untuk mengidentifikasi interval nada. Diharapkan dengan mempelajari interval nada kali ini peserta didik mampu mengolah seni dengan aturan yang benar. Sebagai latihan peserta didik diberi tugas untuk menentukan interval nada pada sebuah patitur lagu sederhana. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment