Article Detail

Membangun Kedisiplinan Peserta Didik Sejak Dini

Sekolah merupakan salah satu faktor dominan dalam membentuk dan mempengaruhi perilaku peserta didik. Di sekolah seorang peserta didik berinteraksi dengan para guru yang mendidik dan mengajarnya. Sikap, teladan, perbuatan dan perkataan para guru yang dilihat dan didengar serta dianggap baik oleh para peserta didik dapat meresap begitu dalam ke dalam hati sanubarinya dan dampaknya ada yang melebihi pengaruh dari orang tuanya di rumah. Sikap dan perilaku yang ditampilkan guru tersebut pada dasarnya merupakan bagian dari upaya pendisiplinan peserta didik di sekolah.

Disiplin juga berkaitan dengan teladan atau “modeling”  berupa contoh perbuatan dan tindakan sehari-hari dari orang tua kepada anak-anaknya. Anak-anak merupakan peniru terbesar di dunia ini. Mereka terus menerus meniru apa yang dilihat dan menyimpan apa yang mereka dengar. Contoh teladan lebih efektif dari pada kata-kata, karena teladan itu menyediakan isyarat-isyarat non-verbal yang berarti menyediakan contoh jelas untuk ditiru.

Dengan menekankan karakter disiplin, maka sumber daya manusia yang dimiliki oleh Indonesia akan semakin menjadi berkualitas dan dapat bersaing dengan negara-negara lain.

Salah satu cara yang dilakukan SD Tarakanita Citra Raya dalam membentuk karakter disiplin melalui aturan tertib saat naik/ turun tangga melalui sebelah kiri. Meski terlihat sederhana, namun dalam proses pembiasaan ternyata tidaklah mudah. Masih ada saja para peserta didik yang tidak sabar. Hal ini tentu menjadi evaluasi pihak sekolah agar proses penanaman karakter terus diupayakan dan secara berkala melakukan monitoring serta evaluasi secara berkelanjutan. Mari terus mengupayakan pembentukan karakter sejak dini..

 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment