Article Detail
Menjadi Pribadi Cerdas, Beriman, dan Berbela Rasa (Bagian 2)
Rabu (6/12) peserta didik kelas 5 SD Tarakanita Citra Raya mengikuti
kegiatan rekoleksi sebagai rangkaian kegiatan di akhir semester 1. Kegiatan rekoleksi
tahun ini bertema “ Menjadi Pribadi Cerdas, Beriman, dan Berbela Rasa”. Adapun
pembimbing rekoleksi adalah Bapak Yulius Maran. Seorang praktisi pendidikan,
founder Education Professionalism Universal, trainer and coach.
Kegiatan berlangsung dari pukul 07.30 – 12.00 WIB. Pembukaan kegiatan
rekoleksi terdiri dari 3 bagian yaitu pengantar, motivasi, dan ibadat. Dalam
pengantar, Bapak Maran mengajak peserta didik untuk bergerak sambil berlagu,
memahami arti rekoleksi, latar belakang perlunya rekoleksi, dan tujuan
rekoleksi.
Banyak pengetahuan, wawasan, dan tuntunan yang peserta didik peroleh selama
rekoleksi ini. Sesi 1 bertema “Menjadi Pribadi yang Cerdas”. Pada sesi ini,
peserta didik diajak untuk merefleksi profil pribadi yang cerdas, hal yang
membuat cerdas, peran smartphone yang membuat cerdas atau ketagihan sehingga
lupa belajar. Selanjutnya, Bapak Maran menyajikan manfaat dan dampak buruk dari
smartphone yang disertai dengan game dinamika perkembangan target tercepat dan
benar.
Setelah mengisi pohon suka cita dengan menuliskan harapan pada daun-daunnya
yang dan hal yang harus dilakukan pada akar pohon, peserta didik diajak untuk
memiliki mindset pribadi cerdas yang memiliki 3 elemen yaitu: disiplin, fokus,
dan sabar. Bapak Maran juga menyampaikan 7 tips pribadi beriman dan berbela
rasa: berdoa setiap hari, ikut kegiatan keagamaan, membantu teman yang
membutuhkan, mengucapkan terima kasih setiap hari, belajar dari kisah
keagamaan, melibatkan diri dalam proyek kebaikan, memberikan senyuman dan
semangat positif.
Kegiatan rekoleksi hari ini diakhiri dengan ibadat penutup dan kisah inspirasi
“Mangkuk Emas”. Pesan moral dari cerita itu adalah keberuntungan akan didapat
dengan kejujuran. Bapak Maran juga mengakhiri dengan pesan Firman Tuhan dari
Injil Lukas 16: 1-8. Suka cita tampak pada wajah peserta didik. Semoga mereka dapat
mengambil manfaat dari kegiatan rekoleksi hari ini sehingga menjadi pribadi
yang cerdas, beriman, dan berbela rasa.
-
there are no comments yet